beberapa hari yang lalu saya menginstall debian 11 secara langsung di thinkpad t480 dikarenakan windows 11 yang seirng sekali terkana blue screen of death. Awalnya saya kira penyebab blue screen tersebut adalah dari hardware ram yang digunakan akan tetapi frequency bsod ini terjadi terus-menerus sehinga saya melakukan diagnosa kemungkinan penyebab bsod terjadi.
berikut cara yang saya gunakan untuk mendeteksi bsod :
- menjalankan memory test menggunakan lenovo diagnostic splash screen (fitur bawaan)
- mencoba menjalankan linux liveboot untuk memtest.
Dari kedua cara tersebut saya mendapatkan kesimpulan bahwa bsod yang terjadi disebabkan oleh sistem operasi bawaan windows 11 itu sendiri.
Oke, jadi untuk mengatasi penyebab bsod tersebut syaa mencoba menginstall sistem operasi gnu/linux. Pilihan distro pertama yang dipilih debian dengan anggapan bahwa software lebih stabil untuk keperluan kuliah (i know there some people might ask 'why not using arch linux'). Setelah install Debian, saya merasa terkejut dengan penggunaan baterai bisa dikatakan luar biasa. baterai 45Wh dapat bertahan selama 6 jam dari 92% ke 48% dengan penggunaan normal di tempat saya berkuliah.
Dengan kapasitas yang sama windows 11 mungkin hanya bertahan 5 jam dengan sisa baterai 20-30%. Dulu ketika saya menginstall ubuntu di laptop saya mendapatkan pengalaman yang buruk dimana penggunaan baterai hanya bertahan sampai 1-2 jam dari kapasitas baterai 100% ke 14% mungkin dikarenakan hardware yang kurang bagus dan device yang berbeda. untuk sekarang saya menggunakan LENOVO thinkpad t480. Dan melihat dari banyak artikel bahwa thinkpad salah satu series laptop yang mudah di install linux tanpa konfigurasi ataupun error driver yang terkadang membuat sistem operasi tidak dapat digunakan untuk penggunaan sehari-hari.
Membicarakan penggunaan, saya menggunakan laptop ini untuk browsing menggunakan firefox, terminal untuk ssh ke server public, mengetik tugas menggunakan docs.gogole.com .
Dengan penggunaan tersebut saya merasa cukup puas dengan performa gnu/linux dilaptop saya. Terimas kasih lenovo yang telah membuat laptop dengan harga murah dan spesifikasi hardware yang bagus untuk penggunaan sehari-hari hehehe.